Datang Berikan Bantuan, Bupati Eka Putra Ucapkan Terimakasih Kepada Perantau

213

Padangexpo.com, Tanah Datar-Kedatangan bantuan untuk korban bencana alam banjir bandang dan Tanah longsor dari Nagari III Koto, ke posko induk di sambut oleh Bupati Tanah Datar, Eka Putra, Sabtu (18/05).

Di kesempatan itu, Walinagari III Koto beserta rombongan menyampaikan maksud dan tujuannya mengantarkan bantuan tersebut.

Wili Adha, Walinagari III Koto menjelaskan bahwa sebelumnya bantuan juga sudah di distribusikan langsung ke Panti dan Pabalutan.

“Kemaren juga sudah kita salurkan 1 tinggal beras dari salah seorang perantau kita dari Heler Teki, Jorong Galogandang Nagari III Koto, yang langsung kita distribusikan untuk masyarakat kita terkhusus Jorong Panti dan Pabalutan Nagari Rambatan. Hari ini, kita juga menyalurkan 5 ton beras yang kita titipkan ke pemerintah daerah sebanyak 2.5 ton untuk di posko induk dan sisanya kita bagikan ke posko-posko nagari yang terdampak bencana galodo. InsyaAllah besok juga kita distribusikan kembali, kita masih menunggu satu truk dengan jumlah 38 bal pakaian baru dari perantau kita III Koto, dan juga ada beberapa sembako di mana total nilainya lebih kurang Rp 120 juta rupiah,” jelas Wili.

“Semoga kita tetap sabar menerima ujian ini dan selalu waspada, mudah-mudahan di lain waktu kita di hindarkan oleh Allah dari segala bencana yang terjadi di Tanah Datar, terkhusunya juga di nagari-nagari terutama Nagari III Koto, karena Nagari kami saat ini juga terdampak banjir dan longsor namun kita tetap masih bisa membantu korban bencana alam ini di nagari yang terdampak,” pungkas Wili Adha.

Bupati Eka Putra menyampaikan rasa terimakasihnya atas bantuan yang di berikan oleh Nagari III Koto.

“Terimakasih kepada Salvina, Ys yang telah memberikan bantuan kepada kami yang sedang berduka, korban bencana banjir bandang dan lahar dingin. Kami doakan semoga Salvina selalu sukses, dan di berikan kesehatan, sekali lagi terimakasih,” ujar Bupati Eka Putra. (Dwi)

BACA JUGA :  Jadi Irup Dalam Peringatan Hari Santri Nasional, Bupati Eka Putra : Santri Harus Pro Aktif Dalam Pembangunan di Indonesia