Polres Limapuluh Kota Gelar Apel Pasukan Operasi Keselamatan Singgalang 2025

66

Padangexpo.com,Limapuluh Kota -Polres 50 Kota menggelar Apel Pasukan Operasi Keselamatan Singgalang 2025 , pada tanggal 10 – 23 Februari 2025, dengan tema *Tertib Berlalulintas Guna Terwujudnya ASTA CITA* yang diikuti oleh personel gabungan dari unsur Polres 50 Kota ,TNI ,Dishub ,Satpol PP ,BPBD ,Disdikbud ,Damkar dan Pemerintah Daerah.

“Operasi gabungan ini untuk meningkatkan disiplin berlalu lintas serta kepatuhan masyarakat, menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres 50 Kota” Ujar AKBP Syaiful Wachid, S.H., S.I.K. saat memimpin apel di Lapangan Apel Bhayangkara Polres 50 Kota, Senin (10/02/2025)

Operasi ini mengedepankan kegiatan yang bersifat edukatif, persuasif, dan humanis kepada masyarakat dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di bidang lalu lintas.

Menurut Kapolres 50 Kota AKBP Syaiful Wachid, S.H., S.I.K. operasi ini juga bertujuan untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran berlalu lintas.

“Dalam Operasi Keselamatan Singgalang 2025, dilaksanakan penegakan hukum dengan menggunakan ETLE statis dan mobile (bergerak), ” ucapnya.

Kemudian dalam operasi ini, Kapolres 50 Kota AKBP Syaiful Wachid, S.H., S.I.K. menjelaskan ada sejumlah sasaran yang difokuskan di antaranya yaitu pelanggaran marka henti, melawan arus, penggunaan alkohol pada saat mengemudi, dan tidak memakai sabuk pengaman (safety belt).

Selain itu, tidak pakai helm, penggunaan rotator, pengendara di bawah umur (belum memiliki SIM), memakai Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) yang tidak sesuai.

“Saya ingatkan pada kita semua, mari kita memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat. Keberadaan kita semua dimaksudkan untuk melayani masyarakat, dengan humanis, sopan, dan jangan menyakitkan dalam segala bentuk baik itu ucapan, perkataan, maupun tindakan-tindakan lain yang lebih pada pelanggaran umum, ” katanya(Ken)

BACA JUGA :  Bupati Limapuluh Kota Serahkan Petikan SK 88 PPPK